Stadion Sepak bola termegah di dunia - Sepak bola memang merupakan sebuah olahraga yang hampir 90% orang menyukainya. Tetapi kali ini saya tidak akan membahas masalah sepak bola, tapi tempatnya. Tahukan dimana tempat bermain sepak bola? Pastinya di lapangan sepak bola ya. Yang saya maksud ini adalah stadionnya.
Stadion sepak bola mana yang paling megah didunia? apa menurut Anda? Banyak sekali stadion sepak bola yang memang dedesain sangat megah sekali seperti yang ada di gambar dibawah. Untuk lebih jelas dan lebih kagumnya silakan langsung saja dilihat beberapa gambar yang sudah saya siapkan untuk Anda melihat-lihat dan mungkin ada yang pengen kesana :
Stadion Termegah di Dunia
Allianz Arena (Munich, Jerman)
Dinamai sesuai perusahaan asuransi yang mendanai pembangunannya, stadion ini menjadi rumah bagi kesebelasan Bayern Munchen. Stadion paling menakjubkan di dunia ini mampu berubah warna menjadi putih, biru, atau merah sesuai dengan tim yang sedang bertanding.
Wembley Stadium (London, UK)
Sejak pertama dibangun tahun 1923, stadion ini telah menjadi tuan rumah berbagai event penting, mulai dari Olimpiade, Piala Dunia, dan Liga Champion. Kini, hasil renovasinya pada 2007 menambahkan struktur berupa lengkungan (arch) di atasnya setinggi 134 m.
Rungrado Mayday Stadium (Pyongyang, Korea Utara)
Dimana letak stadion terbesar di dunia? Tidak, bukan di Inggris, Argentina, maupun Brazil, melainkan justru di Korea Utara. Nggak terduga bukan? Stadion raksasa ini mampu menampung hingga 150.000 penonton!
Bird’s Nest (Beijing, Cina)
Stadon bernama asli Beijing National Stadium ini dijuluki Sarang Burung atau Bird’s Nest karena bentuknya yang “nyeleneh”. Stadion ini dibangun untuk Olimpiade Musim Panas 2008 dan konstruksinya sebagian besar menggunakan baja.
Stadion modern menakjubkan lain di Cina adalah Qi Zhong stadium yang memiliki atap yang dapat dibuka berbentuk bunga.
Kaohsiung National Stadium (Kaohsiung, Taiwan)
Tak hanya bentuknya yang unik menyerupai naga, stadion berkapasitas 10.000 penonton ini juga ramah lingkungan. Atap stadion ini dilengkapi dengan 8.844 panel surya untuk menghasilkan energi listriknya sendiri.
Aviva Stadium (Dublin, Irlandia)
Stadion unik ini tak pelak lagi menjadi kebanggaan rakyat Irlandia. Stadion megah berkapasitas 51.700 tempat duduk dan menjadi lokasi laga pertandingan dua olahraga yang paling diminati rakyat Irlandia, yakni sepakbola dan rugby.
Nou Mestalla (Valencia, Italia)
Stadion yang dibuat khusus bagi Klub Valencia ini dirancang sebagai salah satu stadion terbesar di Eropa dengan kapasitas 75.000 tempat duduk.
Cape Town Stadium (Cape Town, South Africa)
Afrika Selatan tak menyia-nyiakan kesempatan langka menjadi tuan rumah Piala Dunia 2010 dengan membangun stadion menakjubkan ini. Selain karena ukurannya yang mampu menampung 64.000 penikmat bola, stadion ini juga dikenal karena lokasinya yang indah di tepi laut.
Old Yankee Stadium (New York, AS)
Tak pantas rasanya kota sekelas New York tak memiliki salah satu stadion termegah di dunia. Berbeda dengan stadion2 lainnya di list ini yang diperuntukkan bagi pecinta sepak bola, stadion ini dibangun untuk memanjakan para penggemar olahraga baseball.
Stadium Craiova (Craiova, Rumania)
Entah apakah Rumania menjadi satu2nya negara Eropa yang tidak terpengaruh krisis ekonomi yang melanda EU, tapi negara ini dengan berani tak hanya akan membangun satu stadion ultra-modern, melainkan empat! Bahkan salah satu stadion yang terletak di ibu kota Rumania, Bucharest akan menghabiskan 200 juta euro! Namun yang akan kita bicarakan kali ini adalah stadion yang dibangun di Craiova pada 2014 mendatang. Direncanakan selesai pada 2017, stadion ini akan mampu menampung 40.000 spektator.
New National Olympic Stadium (Tokyo, Jepang)
Stadion mencengangkan ini merupakan hasil karya Zaha Hadid yang memenangkan kompetisi rancangan stadion nasional Jepang yang baru. Stadion ini direncanakan akan dibangun di atas stadion yang lama (buatan tahun 1964) dan rencananya akan selesai 2018 sebagai “antisipasi” jika saja Jepang terpilih sebagai penyelenggara olimpiade 2020. Tak hanya menjadi tempat pertandingan sekaliber olimpiade, namun stadion ini bisa juga dijadikan sebagai tempat konser!
Rancangan Stadion2 di Brazil
Sebagai tuan rumah Piala Dunia 2014, tentu Brazil ingin membuat dunia terkagum2 dengan stadion2 barunya. Salah satunya adalah Arena Amazonia di Manaus yang direncanakan selesai 2012 dan memiliki kapasitas 46.000 tempat duduk.
Stadion lain yang tak kalah mencengangkan adalah Arena das Dunas di kota Natal yang mampu menampung 45.000 penonton. Tak hanya itu, pusat perbelanjaan, hotel, bahkan danau buatan akan dibangun di sekitar stadion ini.
Rancangan Stadion2 di Qatar
Qatar secara mengejutkan terpilih oleh FIFA sebagai tuan rumah Piala Dunia 2022. Kesempatan ini tak disia-siakan Qatar untuk memukau dunia dengan rancangan2 stadion barunya. Keunikan stadion2 ini selain arsitekturnya yang unik, juga dlengkapi dengan pendingin udara yang mampu menurunkan suhu udara Timur Tengah sebesar 50 derajat celcius menjadi 27 derajat celcius. Berikut ini beberapa rancangan stadion Qatar yang memukau mata.
Doha Port Stadium
Al Wakrah Stadium
ikut berdiskusi pada "Stadion Sepak Bola Paling Megah di Dunia"
Posting Komentar
Bagaimana pendapat anda tentang Berita Jadwal Sepak Bola tersebut, kawan?