Seputar Pemain – Manchester United yang pada musim ini belum bisa memberikan hasil maksimal pastinya di jendela transfer pemain musim panas ini akan memburu banyak sekali pemain berkelas dunia. Dan kabarnya di bursa transfer yang akan datang, Louis Van Gaal akan mendatangkan salah seorang pemain dari Tottenham Hotspurs, Harry Kane.
Meskipun demikian, tetapi mendatangkan pemain dari tim lain bukanlah sebuah hal yang gampang untuk dilakukan, seperti yang dikatakan oleh LvG dimedia sosial yang mengatakan bahwa membeli pemain bukanlah sebuah hal yang gampang.
"Saya tahu, saya bisa beli siapa saja di dunia ini tapi tidak seperti itu," jawab Louis van Gaal ketika ditanya soal transfer Kane.
Van Gaal juga mengatakan dirinya kesulitan dalam mencari pemain yang diinginkannya. Seperti halnya mendekati seorang pemain, tetapi ada pihak ketiga yang datang dan mericuhkan negosiasinya dengan pemain terkait, sangatlah tidak mudah.
"Transfer juga membutuhkan proses, bukan 'saya ingin anda kemudian dia datang'. Ada tiga pihak, yaitu klub, pemain, dan kami," lanjut mantan pelatih Timnas Belanda tersebut.
Sebelumnya, Kane dirumorkan akan pindah ke MU dengan bandrol 62 juta euro. Harga mahal tersebut harus dibayar United mengingat penampilan pemain 21 tahun tersebut sangat gemilang bersama Tottenham musim ini.
ikut berdiskusi pada "LvG : Mendatangkan Kane Bukan Soal Gampang"
Posting Komentar
Bagaimana pendapat anda tentang Berita Jadwal Sepak Bola tersebut, kawan?